Apa sih saran, kritik, dan nasihat?

ketika mengajar kelas yang tinggi, kadang sangat membutuhkan keberanian yang tinggi pula. Apalagi jika pemelajarnya memiliki kemampuan akademis yang tinggi. kesalahan yang kecil akan tampak besar di mata mereka. Terkadang hal ini membuat saya merasa ciut dan saya sangat tidak ingin melakukan debat kusir dengan mereka. Namun, masalah seperti ini tidak dapat dihindari karena kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di kelas pada saat kita mengajar. Walaupun kita punya persiapan untuk mengarahkan mereka ke dalam satu tujuan, mereka (selalu) mempunyai cara untuk keluar dari arahan kita. Hari ini, ketegangan terjadi di kelas yang saya masuki. Ketegangan ini terjadi ketika salah seorang pemelajar bertanya tentang apa maksud soal berikut ini. Di dalam soal membaca, pemelajar diminta untuk mengutip pendapat penulis artikel tentang 1. kritiknya terhadap sinetron, 2. sarannya terhadap sinetron Dia bertanya, apa maksud dari pertanyaan ini. Menurutnya, dia tidak dapat membedakan antara kritik dan saran. Menurutnya pula, soal ini mengada-ada. Jika Anda dihadapkan dengan pertanyaan seperti ini, yang memojokkan dari pemelajar, apa yang sebaiknya Anda lakukan? Sedikit informasi, pemelajar saya adalah orang dewasa dan mereka memiliki kemampuan yang biasanya sudah tinggi. Di dalam situasi seperti ini, biasanya saya mengembalikan pertanyaan dengan pertanyaan. Maksudnya, saya akan bertanya lagi kepada mereka tentang arti kata dalam pertanyaan ini. Apa itu kritik dan saran? Apa itu nasihat dan apa itu pendapat? Dengan begitu, saya tidak kehilangan muka di depan mereka. Mereka akan kembali berpikir dulu sebelum bertanya dan bukan menyerang lebih dulu. Ketika menjawab pertanyaan ini, saya membuat analisis komponen makna. Makna di atas yang paling tinggi adalah pendapat. Dari kata pendapat ini, dipecah ke dalam 3 turunan, yaitu saran, nasihat, dan kritik. Saran adalah pendapat yang dinyatakan seseorang kepada orang yang lain untuk memberikan sebuah solusi terhadap masalah yang sedang dihadapi. Biasanya, saran ini disampaikan oleh teman. Di sisi lain, kritik adalah pendapat yang dinyatakan oleh seseorang kepada pihak lain untuk menyatakan ketidaksukaan atau ketidaksetujuan mereka terhadap suatu pernyataan atau hal tertentu. Sementara itu, nasihat adalah perkataan seseorang yang berisi sebuah solusi atau hal yang harus dilakukan orang lain. Nasihat ini biasanya dikatakan oleh orang yang lebih tua atau berposisi lebih tinggi kepada orang yang lebih rendah (baik posisi maupun umur). Dengan demikian, jelaslah bagi mereka untuk bagaimana cara menjawab pertanyaan tersebut. Yang ingin saya nyatakan di sini adalah, ketika kita mengajarkan bahasa, kita harus memiliki pengetahuan kata yang baik agar pemelajar dapat membedakan, memahami, dan memproduksi kata-kata dengan tepat. Oleh karena itu, mereka dapat memahami maksud soal dan menjawab soal itu dengan baik. Selamat mengajar...

Komentar

  1. Pada dasarnya, kritik itu dapat diartikan 'penilaian seseorang terhadap sebuah karya' dan menurut saya, kritik tidak merujuk hanya pada makna 'ketidaksukaan', tetapi juga 'baik' atau 'buruk' sebuah karya, baik subjektif atau objektif. Namun, saya rasa, yang lebih berkembang di masyarakat adalah makna kritik yang ada di tulisan ini, ya. Mungkin, ini membingungkan mereka ketika dihadapkan pada kata 'kritik' berdasarkan pemikiran pengajar. Begitu pula dengan kata 'saran', sebab menurut saya kata ini rujukannya harus jelas. Misalnya, seorang dokter akan memberi saran kepada pasien supaya dia cepat sembuh. Seorang pengajar memberi saran kepada murid agar dia tidak lagi datang terlambat. Jadi, rujukan 'saran' tidak melulu dari atau kepada orang yang sejajar. Tapi, saya rasa juga, 'saran' lebih sering digunakan pada bentuk langsung seperti dokter dan pasien, guru dan murid. Mungkin, kebingungan mereka ada pada bentuk tak langsung yang diminta oleh pertanyaan. Misalnya, seorang reporter SCTV bertanya kepada warga DKI tentang saran mereka atas banjir yang terjadi di Jakarta. Maka, warga itu akan memberi saran KEPADA Gubernur DKI, dalam bentuk langsungnya,(idealnya) "Sebaiknya, pemerintah segera menuntaskan pembangunan bendungan X". Tapi, berapa persen sih yang mengatakan, "Ya.. semoga Pak Gubernur lebih perhatian terhadap masalah ini." Saya yakin, banyak orang yang memilih menjawab dengan cara kedua. Apa sebab? Karena, warga tak terbiasa untuk berbicara di depan mikrofon seolah-olah mereka berada di depan gubernur. Jadi, ketika tidak ada gubernur di hadapan mereka, jadilah saran itu akan berubah menjadi 'harapan'...:D

    BalasHapus
  2. iya ibu kartika, terima kasih untuk sarannya. Memang benar, di sini hanya untuk mengulang memori mereka tentang definisi yang telah diajarkan di pelajaran sebelumnya. Tujuannya juga agar mereka bisa menjawab pertanyaan di dalam teks. Bukan untuk menjelaskan kembali ketiga makna tersebut. Semoga para mahasiswa itu akan mengeti dalam menjawab. makasih :)

    BalasHapus
  3. NYABIL KAYU Dr Kasugihan HERBAL MEDICINE MEMBANGKAN AKU DAPATKAN KIDUNG AKU 3 TAHUN HERPES Sampurasun sadayana, am ti Texas Amérika Serikat anu kaserang panyawat (HERPES) saprak taun 2015 sareng ngalaman nyeri konstan, khususna dina tuur kuring. Salila taun kahiji, kuring iman ka Gusti yén kuring bakal disageurkeun sakedik waé. Panyawat ieu mimiti sumebar di sakumna awak kuring sareng kuring parantos dirawat ku dokter, sababaraha minggu ka tukang kuring milarian dina internet lamun kuring tiasa mendakan naon waé inpormasi ngeunaan pencegahan panyakit ieu, dina milarian kuring ningali kasaksian ngeunaan jalma anu parantos aya tina panyawat (Hepatitis B sareng Kanker) ku Pimpinan Manusia Dr Harta ieu sareng anjeunna ogé masihan alamat email tina jalma ieu sareng mamatahan kami kudu ngahubungan anjeunna pikeun naon waé panyawat anu anjeunna bakal ngabantosan, janten kuring nyerat ka Kapala Dr Harta anu nyaritakeun anjeunna ngeunaan kuring (HERPES Virus) anjeunna ngawartoskeun kuring henteu hariwang yén kuring bakal diubaran !! hmm kuring henteu percanten deui ,, saatosna ogé prosedur sareng ubar anu dipasihkeun ku abdi ieu sababaraha minggu ka hareup kuring mimiti ngalaman parobahan sadayana kuring salaku Dokter ngajamin yén kuring parantos diubaran, saatos sababaraha waktos kuring angkat ka dokter kuring ka dikonfirmasi upami kuring tungtungna tiasa sembuh kasihatan éta BENAR, Janten babaturan kuring mamatahan nyaéta, upami anjeun ngagaduhan panyawat sapertos anu sanés sapertos hépatitis A, B, C, CANCER, HPV, HIV / AIDS, DIABETES 1 AND 2, PENIS MASALAH, PEMBANGUNAN DARAH DENGAN, EKLUKAN LUKU, PELUPUSAN PENIS DAN SUKU deui ....... anjeun tiasa ngirimkeun email ka> (wealthylovespell@gmail.com) atanapi nyauran sareng Whats App anjeunna dina +2348105150446, kuring nganuhunkeun pisan pikeun bantosan na. abdi bakal salawasna nyarankeun anjeun ka réréncangan !!! Hatur nuhun.

    BalasHapus

Posting Komentar